Kamis, 03 Desember 2015

Mengatasi Pra Menstruasi (PMS)



Tiap bulan perempuan pasti mengalami Pre Menstruation Syndrome (PMS). Mood yang tidak menentu, pegal-pegal, kram dan sakit kepala adalah gejalanya. Gejala-gejala tersebut tentu saja membuat tidak nyaman. Antisipasi kondisi tersebut setidaknya 2 minggu sebelum menstruasi:

  • Tingkatkan Konsumsi Kalsium

PMS mungkin menjadi pertanda bahwa anda tidak mendapat kecukupan kalsium. Suatu studi menyebutkan bahwa wanita yang mengkonsumsi 1200 miligram kalsium karbonat selama tiga bulan mengalami pengurangan gejala PMS sebanyak 48%. Terutama gejala emosional dan kram.

  • Tambah Lebih Banyak Magnesium

Konsumsi 200 miligram suplemen magnesium per hari selama dua bulan dipercaya dapat mengurangi retensi cairan. Selain itu, mineral ini juga dapat memperbaiki irama mood dan migrain.

  • Vitamin B6

Menyembuhkan PMS dengan vitamin B6 seperti kembali ke tahun 1970-an. Pada saat itu, vitamin B6 digunakan untuk mengurangi depresi yang disebabkan oleh pil KB.

  • Kurangi Kram Dengan Vitamin E


Selain dikenal sebagai vitamin kulit, vitamin E juga diyakini dapat mengurangi kram dan kekencangan payudara akibat pengaruh hormone prostaglandin dari dalam tubuh.